Saturday, October 22, 2011

Penyebab Hujan Es


Wwaaaa...
Sampe aku umur 20 tahun 11 bulan 22 hari, baruu kali ini aku tau yang namanya hujan es yakni pada tanggal 22 Bulan Oktober 2011 jam 14.18 WIB. Temen-temen satu kosanku pada takut semua, sampe-sampe kita semua keluar kosan, persiapan takutnya ada bencana alam mendadak.hihihihiiii..

Alhamdulillah ia, akhirnya hujan es berakhir pada jam 14.29 WIB, namun hujan airnya tetap lanjuutt.  Hujan Es di daerah kali ini emang kecil-kecil, kira-kira berdiameter 1-2 cm. Hihihiiihii.. Karena aku dan temen-temenku pada penasaran penyebab hujan es, alhasil q langsung searching-searching di google penyebab terjadinya hujan es. Naahh temen-temen ini dia penyebab hujan es yang terjadi di bumi. Simmaaakk iaa..

Hujan es itu terjadi karena awan pembawa hujannya sangat tebal dan berasal dari tempat yang sangat tinggi. awan itu terdorong ke tempat yang tinggi sekali oleh udara yang sangat kuat. suhu udaranya bisa mencapai -40 derajat C. Dingin sekali. Sehingga uap air di awanpun membeku. Saat awannya tidak kuat menahan beban esnya, es itu akan turun jadi hujan perjalanannya menuju bumi sangatlah panjang. Itulah yang menyebabkan pecahan2 batu esnya mencair sedikit demi sedikit. Dan karena melewati daerah yang suhu udaranya yang berubah memanas, di banding tempat asalnya. Sebenarnya es batu yang turun itu besar2. di negara barat ada yang berdiameter mencapai 18 cm. Dan karena di daerah kita mempunyai suhu yang panas, jadi esnya semakin mencair dan mengecil. Sementara suhu udara di daerah negara barat cukup dingin. Sehingga esnya masih lebih bisa bertahan.
Dan mungkin kamu juga ingin bertanya "mengapa tidak selalu ada hujan es??". Jawabnya adalah "karena tidak semua awan penyebab hujan berasal dari tempat yang sangat tinggi. Sehingga tidak ada proses pembekuan menjadi es. Salah satu penyebab terjadinya hujan es itu adalah udara yang cukup lembab.
Hujan es ini tidak boleh di minum. karena uap air yang membeku menjadi es itu, kemungkinan sudah tercampur dengan kuman dan binatang2 yang sangat kecil. Di tambah debu di udara. Pernah ada ahli yang meneliti hal ini, hasilnya di dalam batu es itu di temukan kuman2 yang sangat kecil dan hanya dapat di lihat dengan mikroskop. 

Waahhhh. Udah pada tahu kan penyebab terjadinya hujan es, jadi kalian-kalian yang udah pernah baca postingan ini nggak perlu takut lagii..
Share it To Your Friend:

Related Post:

0 komentar:

Post a Comment